You are currently viewing Logo Geopark Natuna

Logo Geopark Natuna

Dalam membranding Geopark Natuna agar mudah dikenal dan diingat, Badan Pengelola Geopark Natuna meluncurkan logo dari Geopark Nasional Natuna. Logo yang diresmikan terlihat unik dengan memadukan unsur-unsur pelengkap Geopark yang ada di Natuna seperti geologi, budaya dan hayati.

Logo Geopark Natuna terdiri dari perpaduan logogram dan logotype yang sekilas berbentuk rumah. Masing-masing konten dalam logo memiliki arti bagi perkembangan Geopark Natuna ke depan. Untuk lebih jelasnya bisa kita lihat pada penjelasan di bawah ini:

  1. Desain melengkung berwarna hijau merepresentasikan gunung yang merupakan landmark kota, sekaligus melambang Natuna yang kaya akan sumber daya alam, flora dan fauna.
  2. Abstrak berbentuk kupu-kupu melambangkan hewan endemik Natuna dan beberapa masuk kategori langka.
  3. Tulisan Geopark dengan desain tikar Natuna melambangkan kerajinan khas masyarakat Natuna
  4. Kepala Kekah merupakan hewan endemik yang menjadi ikon Natuna, Kekah juga merupakan satu-satu hewan asli Natuna dengan nama Presbytis Natunae.
  5. Tulisan Natuna yang menyamai branding wisata Natuna dengan campuran warna coklat terang dan coklat gelap melambang kekayaan geologi yang dimiliki Natuna.
  6. Gelombang di tengah-tengah tulisan Natuna melambangkan Natuna merupakan daerah maritim dengan sumber daya lautnya yang luar biasa.

 

 

 

Tinggalkan Balasan